Translate

Wednesday 24 August 2016

11 Situs Wajib Untuk Pelajar Bahasa Jepang

Yo, gimana kabarnya semua??? Karena saya lagi demen-demenya belajar bahasa Jepang, kali ini saya akan membahas mengenai bahasa Jepang lagi \(^0^)/. Artikel kali ini akan membahas tentang 11 situs yang wajib dikunjungi jika kalian serius belajar bahasa Jepang. Apa saja itu? Mari simak berikut:

  1. Hirahira no Hiragana Megane (http://www.hiragana.jp/en/)
    Hirahira no Hiragana Megane atau disebut juga Furigana Webglasses adalah website yang sangat berguna jika kalian kesulitan membaca huruf kanji. Situs ini menambahkan furigana (hiragana kecil yang berada di atas huruf kanji) dalam setiap website yang kalian inginkan. Meski tidak sempurna (terutama dalam hal nama orang), namun sangat membantu dalam pembelajaran, apalagi situs ini GRATIS!
    Cara pakainya juga cukup sederhana, tinggal masukan URL website yang kalian inginkan kemudian tekan tombol GO dan jadi deh! Oh ya, situs ini tidak bisa menambahkan furigana pada teks yang berupa gambar ya (^_^).


    Masukan URL Situs Lalu Tekan Tombol GO


    Hasilnya
  2. Aruku atau Alc adalah kamus online yang menterjemahkan bahasa Jepang-Inggris dan Inggris-Jepang. Tidak seperti kamus yang lain, Aruku mencari index dari terjemahan pendek juga memasukan beberapa konteks yang membantu kalian dalam arti dan cara penggunaannya. Kalian bahkan dapat mencari peribahasa dan ekspresi multi-kata.

    Jepang-Inggris

    Inggris-Jepang

  3. Kamus online yang juga tak kalah unik. Selain menterjemahkan Inggris-Jepang dan Jepang-Inggris, Goo Dictionary juga bisa menterjemahkan Jepang-Jepang, Cina-Jepang, kamus sinonim dan kamus untuk penggunaan khusus seperti pemasaran, pengobatan, dll.

    Goo Dictionary
  4. Weblio Dictionary (http://www.weblio.jp/)
    Weblio juga merupakan kamus online. Bedanya Weblio bisa menterjemahkan Korea-Jepang, Jepang-Korea dan Jepang Thesaurus. Selain itu juga terdapat banyak terjemahan dalam bentuk kategori seperti hobi, olahraga, makanan dll.

    Weblio Dictionary
  5. Imabi (http://imabi.net/)
    Imabi adalah situs belajar bahasa Jepang online. Berbeda dengan situs belajar online yang lain, Imabi menawarkan contoh yang detail dan beragam. Didesain berdasarkan urutan kelas dari pemula sampai yang paling mahir sekalipun, Imabi bahkan menawarkan pembelajaran bahasa Jepang klasik! Selain itu juga ada pembelajaran kanji dan jika kalian cukup sabar dan cermat dalam browsing, kalian akan menemukan topik khusus yang menarik.
    Situs ini dibuat oleh seorang mahasiswa Universitas Texas yang berbakat. Jadi akan sangat berguna juga jika kalian mendaftar di forumnya.

    Imabi
  6. Manythings Japanese (http://www.manythings.org/japanese/)
    Manythings Japanese juga merupakan situs belajar online. Situs ini dibuat oleh orang barat yang sudah tinggal di Jepang sejak berumur 4 tahun. Meski desainnya sangat sederhana, situs ini menawarkan segudang materi pelajaran yang berguna.

    Manythings Japanese

  7. Japanese Language Stack Exchange(http://japanese.stackexchange.com/)
    Merupakan situs forum tanya jawab untuk para pelajar bahasa Jepang. Situs ini memberikan respon yang cepat dan memuaskan dalam menjawab pertanyaan. Kalian bahkan tidak perlu mendaftar untuk menggunakannya.

    Japanese Languange Stack Exchange
  8. Tofugu (http://www.tofugu.com/)
    Situs ini menawarkan berbagai info mengenai budaya Jepang dan bahasa Jepang. Ini merupakan situs yang bagus untuk kalian yang ingin tahu seputar Jepang.

    Tofugu

  9. Google Japan Image Search (https://www.google.co.jp/imghphl=ja&tab=wi&gws_rd=ssl)
    Cari gambar dari Google Japan bisa sangat berguna jika kalian ingin mendapat gambaran dari sebuah kata atau ungkapan. Misalnya: 粉雪 (konayuki). Dalam kamus, artinya adalah powdery snow atau bubuk salju. Dengan bantuan gambar maka kita akan mendapat gambaran dari kata tersebut.

    Konayuki~~
  10. Wikipedia
    Yah, Wikipedia. Kenapa Wikipedia? Karena Wikipedia akan sangat berguna dalam mengetahui kata serapan Inggris ke bahasa Jepang. Contohnya: nama orang: Steve Jobs atau nama tempat: New York. Caranya, buka Wikipedia bahasa Inggris kemudian ubah ke bahasa Jepang (letaknya disebelah kiri).

    Ubah ke bahasa Jepang


    Hasilnya
  11. The Japan Shop (https://www.thejapanshop.com/)
    Last but not least, The Japan Shop adalah situs online shop yang menjual berbagai materi pelajaran dan buku-buku bahasa Jepang. Sangat berguna karena situs ini bahkan menjual berbagai buku untuk berbagai tingkat JLPT.

    The Japan Shop

    Bonus: Onkai (Tribute to Isshi) (http://demonpassion.yolasite.com/)
    Isshi adalah vokalis dan lyricist band Kagrra, (pakai koma ya (^_^)) yang baru meninggal tahun 2011 lalu. Isshi dikenal sebagai penulis lirik yang nyentrik karena sering menggunakan unsur budaya dan bahasa Jepang klasik dalam lagu dan liriknya, sehingga butuh pemahaman penuh dalam bahasa Jepang (juga gaya penulisannya) untuk memahaminya. Menurut saya, terjemahan lirik di website ini sangat bagus, bahkan diberikan beberapa penjelasan dan referensi mengenai suatu kata atau ungkapan dalam liriknya yang terasa aneh. Karena itu situs ini juga bisa dijadikan bahan pembelajaran bahasa Jepang kalian.
Nah itulah situs-situs yang bisa kalian coba, semoga bisa membantu kalian dalam belajar bahasa Jepang ya... 頑張りましょう!!!

a/n: Semua situs di atas menggunakan bahasa Jepang dan Inggris. Jadi maaf ya kalo gak ada yang bahasa Indonesia... f(^o^) m(_ _)m

Thursday 11 August 2016

12 Tips Japanese IME

Jika Anda serius dalam belajar bahasa Jepang, tentu Anda juga ingin bisa mengetik bahasa Jepang dalam komputer Anda. Mengetik bahasa Jepang dalam komputer bisa dilakukan dengan software IME (Input Method Editor), dimana akan membuat Anda bisa mengetik bahasa Jepang secara fonetik (romaji) kemudian mengconvertnya secara otomatis ke dalam huruf Jepang.

Sebelum melanjutkan ke tahap berikutnya, saya sarankan untuk mengaktifkan bahasa Jepang pada keyboard Anda terlebih dahulu. Bila Anda belum menginstal bahasa Jepang pada keyboard komputer Anda, maka bisa ikuti instruksi di sini terlebih dahulu.

Untuk bisa memahami artikel ini dengan baik maka saya menyarankan Anda mengerti beberapa hal berikut:

  1. Anda sudah menginstal bahasa Jepang pada keyboard komputer Anda, beserta software IME dan siap digunakan. Jika Anda belum menginstalnya, Anda bisa mengikuti instruksi pada artikel sebelumnya (link di atas).
  2. Anda memiliki pemahaman dasar tentang cara menggunakannya, misalnya seperti bagaimana memunculkan huruf hiragana ketika diketik atau cara mengconvert suatu kata ke dalam tulisan kanji.
  3. Anda memilki pemahaman dasar tentang bahasa Jepang, baik hiragana, katakana, kanji dan fonetik Jepang.
  4. Anda adalah pengguna Windows.

    Mengubah bahasa tulisan keyboard
TIPS 1: IME On/Off Shortcut

Untuk keyboard English: ALT + ~
Untuk keyboard Japanese: 半角/全角/漢字 (Sebelah kiri atas keyboard, di bawah escape key. tidak perlu pakai ALT)

Ini adalah tips paling dasar tapi yang paling penting. Setiap orang perlu untuk memulainya dari sini. Mengubah dengan cara manual hanya akan buang-buang waktu. Input mode yang diubah dengan shortcut ini dapat dilihat pada gambar di bawah.


TIPS 2: Reconverting (Mengubah Kembali)

Reconverting atau mengubah kembali atau saihenkan (再変換). Misalnya Anda salah mengetik kanji 慎重 padahal yang Anda inginkan adalah kanji 身長 (sama-sama dibaca shinchou tapi memiliki arti yang berbeda). Ada 2 cara untuk memperbaikinya; pertama menghapus karakter yang salah dan mengetik ulang atau yang kedua dengan reconvert.
"Reconverting" pada dasarnya memanggil kembali daftar seleksi kanji untuk sebuah kata yang telah dimasukkan. Kedengarannya berguna ya? Untuk melakukannya, cukup pilih kata yang ingin diubah, klik kanan dan pilih "Reconversion." Tara! Daftarnya akan kembali muncul.
Di komputer Jepang pilihan ini tidak muncul di menu klik kanan, jadi gunakan tombol 変換 yang terletak di sebelah kanan tombol Space.
Catatan: 
  1. Reconverting dengan klik kanan tidak selalu bekerja pada semua pengaturan. Jika IME Anda sudah aktif tapi tetap tidak ada opsi reconvert coba copy paste teks ke aplikasi lainnya (misalnya WordPad). Selain itu ada juga cara lain berupa sorot kata yang ingin diubah kemudian tekan tombol Space atau klik kanan -> More....
  2. Pada komputer Jepang, Anda juga bisa menggunakan tombol Space sama seperti catatan pertama untuk reconvert selain menggunakan tombol 変換. Namun perlu diingat bahwa ini hanya akan berfungsi jika berada pada input mode selain English. Jika sedang berada pada input mode English tombol Space tetap berfungsi sebagai spasi. Solusi satu-satunya tetap menggunakan tombol 変換.
  3. Reconverting juga berguna untuk mengetahui cara baca dari kata yang tidak Anda ketahui; tinggal copy paste kata yang tidak Anda tahu tadi ke Word lalu Reconvert. Cara baca berupa huruf hiragana atau katakana akan muncul di kotak daftar konversi seperti gambar di atas.
  4. Jika Anda menyadari kesalahan segera setelah menekan tombol Enter (dan garis bawah di huruf tersebut hilang), gunakan tombol CTRL + Backspace untuk memunculkan kembali garis bawah tersebut dan mengkonversi ulang.
TIPS 3: Menggunakan Karakter Spesial

Ini merupakan tips yang menarik. Dengan IME, Anda dapat menggunakan karakter spesial seperti tanda panah, bintang, hati dengan mudah, Caranya cukup mengetahui keyword yang mewakili karakter tersebut dan IME akan mengkonversi ke simbol tersebut secara otomatis. Berikut contohnya:

Keyword Romaji Meaning Symbols
記号 kigou symbol ёゝ★℃【】㍉№¶㈱♪≒♂√㎡㍻£Ⅷ (dan banyak lagi…)
数字 suuji number ①②③⑳ⅳⅧ
hoshi star ★☆※*⁂✮✰☄✱❈✪
矢印 yajirushi arrow mark ↑↓←→⇔⇒↪➱➷➤☞☈↻➔
四角 shikaku square ■□◆◇◩❖❐☑▩
三角 sankaku triangle ▼▲△▽∵∴▹▿◥◂
maru circle 〇○●◎。①⑳㊤㊧゜☮☯◔❍◉
ten dot ∵∴ ・ ‥ … ¨゛゜
音楽 ongaku music ♪♭♯♬♩♮♫
mesu female
osu male
郵便 yuubin mail 〠〶
括弧 kakko brackets ()<>『』【】“”〝〟{}
kao face ☺ ☹ ☻
te hand ☜☛✍✌☝☟
星座 seiza astrological sign ♉♎♐♑♋♍♏♈♌♓♒♊
チェス chesu chess ♘♙♕♞♛♝
トランプ toranpu playing cards ♡♥♤♠♧♣♦♢
天気 tenki weather ☁☀☃☂☼
Catatan: karakter berwarna kuning membutuhkan symbols dictionary agar bisa aktif, lihat tips ke #4.
TIPS 4: Menggunakan Lebih Banyak Karakter Spesial

Karakter yang diberi warna kuning pada tips #3 tadi hanya akan muncul pada IME Anda bila sudah menginstal Symbols Dictionary. Cara menginstalnya adalah sebagai berikut:

1. Aktifkan menu Properties lewat Options seperti gambar di bawah


2. Setelah aktif, tekan simbol Properties tadi lalu pilih tab Dictionary / Auto-tuning



3. Pada bagian System dictionaries centang bagian Microsoft IME Symbol Dictionary kemudian Apply

dan inilah hasilnya....

TIPS 5: Mini Hiragana dan Katakana

Karakter hiragana seperti あいうえおやゆよつ dan katakana seperti アイウえオヤユヨツ bisa dikecilkan sesuai kebutuhan. Caranya cukup tambahkan huruf L (singkatan dari "Little") di depan huruf yang ingin dikecilkan. Contohnya jika Anda ingin mengecilkan huruf つ maka yang Anda ketik adalah + Tsu. Cara lain adalah tekan tombol Space setelah mengetik huruf "tsu". Namun akan lebih mudah dan cepat jika menggunakan cara pertama. Cara ini hanya bekerja pada huruf vokal, ya/yu/yo dan tsu.

TIPS 6: Zu dan Zu, Ji dan Ji

Dalam romanisasi hepburn, hiragana ず dan づ (juga katakana ズ dan ヅ) keduanya sama-sama disebut "zu". Namun jika Anda ingin mengetik 続く (tsuzuku) dengan romaji  t s u z u k u maka itu tidak akan berhasil. Mengapa? Karena dalam IME, romaji zu selalu diartikan sebagai ず, sementara dalam kasus kata 続く, yang benar adalah づ. Untuk bisa mengetik huruf tersebut maka gunakan du. Hal ini juga berlaku pada じ dan ぢ.

TIPS 7: Shortcut Tsu, Chi, dan Shi

Tips ini hanya untuk huruf dengan romaji tsu (つ), chi (ち) dan shi (し) dimana dalam pengetikannya dapat disingkat menjadi tu, ti dan si.

 TIPS 8: Memaksakan Huruf "N"

Contohnya jika Anda ingin mengetik kata 勧誘, dimana secara romaji dibaca kan'yuu (かん+ゆう bukan か+にゅう). Mungkin kelihatannya hanya sebuah perbedaan kecil, namun dalam bahasa Jepang, ini bisa menjadi sebuah masalah. Karena itu dalam pengetikannya, untuk memberitahu IME Anda bahwa Anda ingin "ん" maka ketikan huruf N dua kali. Jadi untuk menulis 勧誘 maka ketikan k a n n y u u.

TIPS 9: Mendaftar Kata Khusus

IME juga memiliki fungsi mendeteksi konversi mana yang paling sering Anda pakai dan memprioritaskannya duluan, juga mendeteksi konversi tidak standar yang Anda gunakan dan mengotomasikannya. Walau begitu, ada cara yang lebih mudah yaitu menambahkan kata tertentu ke dalam IME dictionary. Contohnya jika nama atasan atau rekan kerja Anda menggunakan kanji yang langka atau Anda dan teman Anda menggunakan kata khusus dalam percakapan yang tidak ada dalam kamus. Caranya:
  1. Pilih ikon Tools -> Add Word or Entry

  2. Tambahkan kata khusus tersebut dengan ketentuan:
    (1) Cara baca dari kosakata tersebut. Input dengan hiragana
    (2) Huruf Kanji yang ingin ditampilkan
    (3) Bagian dari apakah kosakata tersebut (kata benda, kata sifat, nama, dll)
    (4) Komentar (Opsional)
    Setelah selesai, tekan tombol Add

TIPS 10: Menangani Kesalahan Penguraian Kata

Salah satu hal yang paling menyebalkan dalam mengetik menggunakan IME adalah ketika kata yang Anda ketik tidak terurai dengan benar, mencegah Anda mendapatkan kanji yang Anda maksud. Ini akan sangat menjengkelkan ketika memperbaikinya kecuali jika Anda tahu caranya. Untungnya solusinya lumayan mudah:
Dengan shift + tanda panah kanan/kiri, maka kata yang sebelumnya terpisah jadi menyatu. IME akan membaca bahwa huruf ト yang Anda maksud itu bagian dari huruf ハ dan ー.

TIPS 11: Input Paksa Katakana

Ini sama halnya dengan tips #1. Cuma bedanya jika tips #1 dengan english mode, maka tips #11 dengan katakana. Caranya:
  • Untuk keyboard English: Alt + Capslock ke katakana, Ctrl + Capslock ke hiragana.
  • Untuk keyboard Japanese: Gunakan tombol 無変換 di sebelah kanan spacebar.
TIPS 12: English Mode Sementara

Ini berguna jika Anda ingin mengetik huruf alfabet di sela-sela huruf Jepang. Tidak perlu terus mengganti Input Mode Anda baik secara manual atau dengan shortcut seperti tips #1. Cukup mulai mengetik huruf alfabet apapun dengan huruf kapital. IME akan secara otomatis berubah menjadi English mode. Setelah selesai tekan Enter, maka IME akan kembali ke Japanese mode.












Wednesday 3 August 2016

Tips Mengubah Bahasa Tulisan pada Keyboard Windows 7

Kali ini saya akan membahas tentang tips mengubah bahasa tulisan dalam keyboard komputer Anda. Hitung-hitung bisa menambah jenis tulisan keyboard Anda.
  1. Buka Control Panel -> Clock, Language, and Region -> Region and Language.

  2. Pilih Tab Keyboards and Languages, lalu tekan tombol Change keyboards...


  3. Pada Tab General akan terlihat bahasa tulisan apa saja yang sudah terinstal di komputer Anda. Untuk menambah bahasa tulisan, tekan tombol Add... di samping kanan.

  4. Kemudian akan muncul jendela baru dengan berbagai pilihan bahasa di sana. Tinggal pilih bahasa tulisan apa yang ingin diinstal kemudian tekan tombol OK.

  5. Kembali pada jendela Text Services and Input Languages, tekan tombol Apply.

  6. Sebagai tambahan, untuk mempermudah dalam menukar bahasa yang digunakan, maka dapat digunakan shortcut dengan cara pilih tab Advanced Key Settings pada jendela Text Services and Input Languages. Pilih bahasa yang akan dibuat shortcut kemudian tekan Change Key Sequence...

  7. Centang Enable Key Sequence kemudian pilih tombol apa yang akan menjadi shortcut. Sebagai contoh di sini saya memilih tombol Ctrl + Shift dengan Key: ~ untuk shortcut Japanese - Microsoft IME. Setelah itu tekan tombol OK.

  8. Kembali ke Jendela Text Services and Input Languages, Tekan tombol Apply pada bagian kanan bawah.


  9. Selamat sekarang Anda sudah punya bahasa tulisan yang lain selain English!